Ada Menu Mie Juga |
Nasi yang digoreng dengan minyak atau margarin. Minyak goreng/minyak sayur tentunya bukan minyak urut apalagi minyak telon. Itulah definisi umum nasi disebut nasi goreng. Ada beragam jenis nasi goreng. Secara nasional nasi goreng ada berbagai jenis mulai Nasi Goreng Jawa, Nasi Goreng Ikan Asin, Nasi Goreng Kambing, Nasi Goreng Seafood, Nasi Goreng Sunda, Nasi Goreng Mawut, Nasi Goreng Jancuk (lho misuh koen), dan Nasi Goreng Spesial.
Nasi Goreng AB : Tropodo Sidoarjo (Barat Telkom Tropodo) |
Di Surabaya dan sekitarnya ada dua jenis nasgor: Nasi Goreng China dan Nasi Goreng Jawa. Perbedaan mendasarnya pada rasa dan bumbu yang dipakai. Kalau Nasi Goreng China penuh perpaduan minyak dari berbagai botol dengan perapian relatif besar, sedangkan nasgor Jawa bumbu dimulai pada awal penggorengan tanpa adegan memukul bawang putih. Bumbu rahasia dalam baskom khusus yang membuat nasi menjadi gurih.
Jika ada kelaparan sore atau tengah malam, tidak ada salahnya mencoba Nasgor Jawa AB di kawasan Tropodo Sidoarjo, sebelah barat Telkom Tropodo. Karena dekat dengan Juanda Airtport, tidak ada salahnya mengganjal perut sejenak sebelum atau setelah terbang. Nasi goreng ini mempunyai dua warung, sebelah timur Giant Supermarket Pondok Candra (Suroboyo Coret).
Cita Rasa Lamongan |
Walau berada pada tempat terpisah antara Pocan dengan Tropodo tapi soal rasa sama saja. Karena berasal dari dapur yang sama. Adalah Cak Cipto (Pak Cip, nama bekennya) yang merintis bisnis kuliner khas perantau Lamongan ini sejak masa penganten baru sampai beranak dua. Jam operasional warung Nasgor AB Pocan mulai ramai pembeli sejak sore sampai malam hari.
Gak Touring Tah Pean? |
Warung Nasgor AB Tropodo dipegang oleh Mas Duan (Jeneng asline Ridwan - Malaikat Penjaga Surga), karena buka lebih awal jika anda ingin membeli nasgor gorengane Cak Duan pada malam hari di atas pukul 21:00 WIB dipastikan warung telah gelap gulita. Bakule budal ngopi atau vespaan, bagi yang suka vespa (Scooterist) habis makan bisa ngajak janjian touring vespa bersama Cak Duan sampai Wakanda.
Sreng Sreng |
Kembali soal menu dan cita rasa. Tidak hanya nasi goreng yang menjadi spesial di warung AB. Ada menu mie goreng dan mie rebus dengan rasa gurih yang asoy. Mie yang dipakai bukan mie sembarangan, karena mie racikan yang dijamin kesegarannya. Biasanya gandengan menu nasgor dan mie adalah bihun. Bumbu spesial dan dipadu dengan berbagai bahan pilihan menjadikan rasa nasgor AB salah satu pilihan makan malam. Soal harga relatif terjangkau, satu porsi dengan minum tidak sampai 20k. Bagi warga Waru, Rungkut, Gununganyar, Sedati, Tropodo, Pocan atau warga Cedak Juanda harus mencoba Nasgor AB (Pak Cip-Pocan atau Cak Duan-Tropodo), gurih, nikmat dan hemat. Wis Ndang Budhal, ojo nganti kentekan...(dompete ojo kari).
Bonus Track:
Duo Arbon: Sak RT Arek Embongan |
0 Response to "Nasi Goreng Jawa AB: Kuliner Enak Republik Rakyat Rungkuters dan "Cedhak Juanda""
Post a Comment